Rp 320Jutaan

Dijual Apartemen Gangnam District Bekasi Barat Dekat Stasiun LRT Bekasi

LB: 22m2
0   1


Jakarta, Lensaproperti.com – Jika sebagian developer properti tengah kelimpungan karena proyek propertinya macet, PT Sirius Surya Sentosa (SSS) justru melenggang jauh dan optimis dengan situasi pasar dan ekonomi nasional. Melalui proyek superblok Vasanta Innopark (100 ha) di kawasan industri MM2100, Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pengembang terus melaju merampungkan progress penjualan maupun pembangunan proyeknya.

Sukses dengan dua tower apartemen Aoki dan Botan di dalam kawasan Vasanta Innopark pada dua tahun belakangan, PT SSS kembali meluncurkan proyek terbaru di Bekasi, dengan menggandeng anak usaha Mitsubishi Corporation asal Jepang, yaitu PT Diamond Development Indonesia (DDI). Keduanya membentuk perusahaan baru bernama PT Vasanta Diamond Development untuk kemudian mengembangkan kota baru di Cikarang Barat.

Perusahaan memplot dana investasi sebesar Rp9,8 triliun dengan pembagian saham 51 persen untuk PT SSS dan sisanya milik PT DDI. “Kami akan merancang Vasanta Innopark sebagai core Japan Community and Technology Hub untuk area Jakarta dan sekitarnya. Pusatnya nanti di sini,” ujar Ming Liang, Marketing Director Vasanta Innopark pada acara Konferensi Pers Vasanta Gathering and Signing Ceremony di The Hall Senayan City, Jakarta (31/7/2019).

Di momen yang sama, PT SSS juga meluncurkan tower ketiga Vasanta Innopark yaitu, Chihana, yang mencakup empat tipe diantaranya studio (30,84 m2), 1 BR (39,65 m2), 1 BR+ (44,98 m2) dan 1 BR (50,22 m2) seharga mulai Rp45 jutaan per unit.

“Cibitung-Cikarang dikelilingi delapan industri besar dengan total lebih dari 4.000 perusahaan nasional dan global. Ada 22 ribu orang ekspat yang bekerja di kawasan tersebut. Inilah ceruk pasar yang akan kami garap, baik sebagai pembeli maupun penyewa unit. Mereka captive market kami,” pungkas Ming. - Andria Putri


Related Post